welcome

Welcome To My Blog
Follow me,, don't forget to put some words on my cbox on the right side. .
Enjoy & hopefully useful...

20101114

Apa itu Twitter??


Twitter adalah Miniatur Blog (Mikro Blogging)

Mikro Blogging adalah sebuah update singkat tentang sesuatu (entah itu sebuah kejadian, yang sedang dijalani atau berita update) yang disajikan dalam karakter singkat. Kalau anda pengguna Facebook, mungkin tak asing lagi dengan yang namanya Status Update, nah kegiatan utama di Twitter adalah tak jauh berbeda dengan status update tersebut. Dengan twitter anda bisa mengupdate status anda, sehingga para pengikut (follower) anda bisa mengetahui apa, dimana atau sedang apa anda saat menulis status tersebut.

Nah, Twitter pun hadir untuk kegiatan micro blogging seperti ilustrasi diatas, anda bisa menginformasi sesuatu secara singkat dan padat, tanpa perlu atau harus menjelaskan secara panjang dan lebar. Cukup subjek atau hal yang paling penting saja.

Istilah-istilah dan simbol-simbol yang dipakai di Twitter

Di Twitter ada beberapa istilah yang penting untuk kita ketahui maksudnya. Dimulai dari istilah tweet. Diatas sudah saya jelaskan bahwa tweet adalah sebutan untuk status yang kita tuliskan. Ada juga istilah tweeple atau tweep, maksudnya adalah pengguna Twitter.


Follower adalah orang yang mengikuti kita dan akan menerima setiap pembaharuan status yang kita lakukan. Kebalikannya adalah following, yaitu orang yang kita ikuti, dan kita akan menerima setiap pembaruan status yang dia lakukan.


Beberapa istilah lainnya adalah sebagai berikut:

Reply: balasan. Untuk melakukan balasan, cukup klik ‘Reply’ yang terletak persis dibawah kotak pengisian tweet.


ReTweet: men-tweet ulang status orang lain, dengan tujuan mungkin untuk mengomentari statusnya tersebut, atau sekadar mempublikasikan ulang statusnya tersebut karena mungkin menginspirasi kita, atau mungkin karena alasan lain.


Direct message: sering pula disebut DM, adalah pesan personal, seperti message di Facebook. Pesan ini tidak terpublikasikan di timeline (wall kalau di Facebook), jadi hanya kita saja yang bisa membacanya.


Trending topic: topik yang sedang hangat dan ramai dibicarakan orang.


Favorites: dipakai untuk menyimpan tweet tertentu yang diinginkan (karena kita sukai tentu saja).

@ adalah simbol yang ditulis didepan nama pengguna lain agar tweet yang dimasukkan diterima oleh pengguna tersebut. Kamu bisa berinisiatif menggunakan simbol ini untuk seseorang atau lebih sehingga tweet akan mereka terima. Simbol ini juga secara otomatis akan terpakai jika kamu me-reply tweet seseorang.


# (disebut hash tag) adalah simbol yang ditulis di depan topik tertentu agar pengguna lain bisa mencari topik sejenis yang ditulis oleh orang lain.


RT adalah simbol untuk ReTweet. Dengan menggunakan simbol RT berarti kita menulis ulang tweet orang lain dalam profil kita sendiri dan biasanya diikuti dengan nama orang yang membuat tweet pertama kali.


OH (singkatan dari OverHeard) adalah simbol yang kita pakai untuk menuliskan tweet milik orang lain pada status kita tetapi kita tidak ingin mencantumkan siapa yang menuliskannya. Jadi, OH sama dengan RT, cuma nggak dicantumkan penulis tweet-nya. OH ditulis di depan tweet yang ingin kita masukkan.


HT (singkatan dari HeardThrough) adalah simbol yang kita pakai untuk menuliskan tweet berdasarkan sesuatu yang kita dengar dalam kehidupan nyata. HT ditulis di depan tweet yang ingin kita dimasukkan.

Dari berbagai sumber


klo menurut gw pribadi

T.W.I.T.T.E.R = Taksadar Waktu Ilang Terus Tapi Enak Rasanya :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...